Siomay Kang Cepot. Ragam Pilihan Siomay Lengkap, Enak, Murah.
June 10, 2019
EAT AND CULINARY
JOGJA!
JOGJA!
SIOMAY KANG CEPOT
RAGAM PILIHAN SIOMAY LENGKAP, ENAK,
MURAH
Perjalanan MUDIK lebaran kali ini,
membawaku kembali menyusuri jalan-jalan pulang ke rumah lama…
*Elah! Cuma dari Kotagede, Jogja, ke Kaliurang, Sleman, lu bilang MUDIK??? Itu mah dolaannn…
*Elah! Cuma dari Kotagede, Jogja, ke Kaliurang, Sleman, lu bilang MUDIK??? Itu mah dolaannn…
Iyaa, dolaannn… *Tapi tetep kubilang mudik, serah ku! :p
Lebaran kali ini (Tahun 2019), aku dan keluargaku akan mengunjungi rumah simbah yang lokasinya ada di sebuah perumahan di seputaran Jl. Kaliurang Km. 14. Rumahku dan keluargaku dulu ada di perumahan yang sama, tepat di belakang rumah simbah. Dalam perjalanan menuju ke sana, kami melewati kedai siomay favorit, SIOMAY KANG CEPOT, −yang berlokasi persis di tepi Jl. Kaliurang, tepatnya di Km 8,5. Ahh~ dulu sering dibelikan siomay ini sama om, ‒karena tempat kerja om cuma di seberangnya, wqwq! Beberapa kali, aku juga makan di sini bareng temen-temen.
Nah! Aji mumpung nih‒ karena lewat, maka kami sekalian mampir... SIOMAY KANG CEPOT cukup populer, terutama di kalangan mahasiswa dan anak muda. Kedai siomay ala bandung ini menyajikan ragam pilihan siomay yang lengkap dan mengenyangkan. Soal rasa jangan tanya lagi, enak! Tidak usah khawatir soal harganya, terjangkau banget! Yuk, simak liputanku tentang kedai siomay ini... Let’s reads arround...
Lebaran kali ini (Tahun 2019), aku dan keluargaku akan mengunjungi rumah simbah yang lokasinya ada di sebuah perumahan di seputaran Jl. Kaliurang Km. 14. Rumahku dan keluargaku dulu ada di perumahan yang sama, tepat di belakang rumah simbah. Dalam perjalanan menuju ke sana, kami melewati kedai siomay favorit, SIOMAY KANG CEPOT, −yang berlokasi persis di tepi Jl. Kaliurang, tepatnya di Km 8,5. Ahh~ dulu sering dibelikan siomay ini sama om, ‒karena tempat kerja om cuma di seberangnya, wqwq! Beberapa kali, aku juga makan di sini bareng temen-temen.
Nah! Aji mumpung nih‒ karena lewat, maka kami sekalian mampir... SIOMAY KANG CEPOT cukup populer, terutama di kalangan mahasiswa dan anak muda. Kedai siomay ala bandung ini menyajikan ragam pilihan siomay yang lengkap dan mengenyangkan. Soal rasa jangan tanya lagi, enak! Tidak usah khawatir soal harganya, terjangkau banget! Yuk, simak liputanku tentang kedai siomay ini... Let’s reads arround...
SIOMAY KANG CEPOT punya variasi menu siomay yang lengkap dan beragam, dengan harga yang beragam pula. Ada siomay tengiri, −yang merupakan siomay premium, menggunakan ikan tengiri murni. Ukurannya paling besar, dan harganya paling mehong, bok! Kemudian ada siomay ikan super, siomay ikan biasa, dan siomay ikan kecil, ukurannya semakin kecil dan harganya juga semakin miring. Rasa dan aroma ikannya tajam, cenderung gurih, enak! Lalu ada siomay ayam, alternatif pilihan buat kamu yang tidak suka ikan. Ragam pilihan siomay-nya banyak, cocok banget buat kamu para pecinta siomay! Kalau aku biasa pesen siomay ikan yang biasa sadja…
Pelengkap siomay ada telur, kentang, kol gulung, tahu putih dan tahu bandung isi siomay (tahu bandung berwarna coklat), dan pare. Masing-masing item pelengkap ini ukurannya cukup besar dibanding dengan siomay di tempat lain, −terutama siomay jalanan, *ya iyalah! ^^ Buatku, yang nggak boleh dilewatkan adalah kol gulung, tahu coklat (karena nggak suka tahu putih), dan pare, −terutama parenya itu loh, gede, krispi, dan nggak terlalu pahit. Bandrol harga SIOMAY KANG CEPOT per itemnya mulai Rp. 2 Ribu sampai Rp. 10 Ribu (yang paling mehong). Harga minuman mulai Rp. 2 Ribu sampai Rp. 5 Ribu. Terjangkau, bukan?
SIOMAY KANG CEPOT mengusung konsep self service. Siomay disajikan di counter depan, diletakkan di sebuah pengukus berukuran besar. Begitu datang, KAWAN RANSEL disambut oleh pelayan atau waiter, dan diberi piring. Setelah itu, kamu bisa langsung memilih dan mengambil sendiri item yang akan dimakan. Jadi, di kedai ini, siomay tidak dijual per paket. Sudah selesai memilih? Piring yang telah terisi lalu diserahkan kepada waiter untuk dipotong-potong dan diberi bumbu. Siomay bisa disajikan rebus maupun goreng, tinggal bilang pada waiter-nya, cukup rebus, atau tambah goreng, −dengan biaya tambahan hanya Rp. 500,- per goreng (bukan per item ya). Bagi kamu yang sedang mengurangi kalori sebaiknya siomay tidak usah digoreng.
KAWAN RANSEL bisa langsung memilih meja dan tempat duduk yang masih kosong, jangan lupa memesan minuman kepada waiter. Nanti, waiter akan mengantarkan makanan dan minuman ke meja. Biasanya disertai dengan secarik kertas berisi daftar item siomay dan pelengkapnya, dan total harganya. Jika sudah selesai makan, saat membayar bawalah kertas ini ke kasir. Setelah memesan, tak perlu menunggu lama, waiter segera datang mengantarkan makanan dan minuman. Siomay yang disajikan dilengkapi dengan bumbu kacang yang ditempatkan dalam mangkuk kecil, jadi penyajiannya terpisah gitu. Bumbu kacang bisa kamu siram ke atas siomay, atau kamu bisa makan siomay dengan cara dicocolkan ke bumbunya.
Tekstur bumbunya halus, sedikit berminyak, rasanya cenderung gurih-asin,
ada manisnya sedikit. Warnanya coklat tapi tidak terlalu pekat, sepertinya
bumbu kacang tidak dicampur dengan kecap, atau dicampur tapi dalam jumlah
sedikit. Jadi bagi penggemar siomay saus kacang dengan kecap melimpah, bisa
menambahkan kecap sesuai selera lidah masing-masing. Tenang saja, disediakan
kecap, saus tomat, dan sambal di setiap meja. Perpaduan siomay dan bumbu
kacangnya ini cocok banget dan rasanya pas.
Baca Juga :
Siomay & Batagor 1512 Kang Is, Manis Gurih Renyah dengan Siraman SausKacang Kental
Siomay akan lebih enak dan segar jika dibubuhi dengan air perasan jeruk limau. Ada beberapa kedai siomay yang menyediakan jeruk limau, tapi sayangnya di Kedai SIOMAY KANG CEPOT tidak disediakan jeruk limau. Aku sendiri lebih suka jika diberi air perasan jeruk limau. KAWAN RANSEL yang biasa minum air putih biasa setelah makan, tidak perlu pesan lagi. Karena Siomay Kang Cepot menyediakan air putih biasa sepaket dengan gelas-gelas yang disajikan di setiap meja. Air putih biasa ini gratis tiss…
Baca Juga :
Siomay & Batagor 1512 Kang Is, Manis Gurih Renyah dengan Siraman SausKacang Kental
Siomay akan lebih enak dan segar jika dibubuhi dengan air perasan jeruk limau. Ada beberapa kedai siomay yang menyediakan jeruk limau, tapi sayangnya di Kedai SIOMAY KANG CEPOT tidak disediakan jeruk limau. Aku sendiri lebih suka jika diberi air perasan jeruk limau. KAWAN RANSEL yang biasa minum air putih biasa setelah makan, tidak perlu pesan lagi. Karena Siomay Kang Cepot menyediakan air putih biasa sepaket dengan gelas-gelas yang disajikan di setiap meja. Air putih biasa ini gratis tiss…
Kedai SIOMAY KANG CEPOT menempati bangunan rumah biasa yang dialih fungsikan menjadi tempat makan. Karena ruangannya cukup terbatas, maka hanya tersedia tiga atau empat meja, dan jaraknya cukup dekat. Kalau aku sendiri kurang nyaman makan di sana, ini menurutku loh ya. Selain karena tempatnya kurang lapang, langit-langitnya kurang tinggi, panasss juga, ‒walaupun ada kipas angin. Soal kebersihan, kedai ini tidak terlalu bersih, lagi-lagi ini menurutku loh ya. Tapi, SIOMAY KANG CEPOT kemudian membuka kedai lagi tepat di belakang kedai ini...
Masuknya dari gang tepat di sebelah kedai. Biasanya pelanggan yang mengendarai mobil langsung diarahkan ke kedai yang terletak di belakang, karena parkir mobil di sana juga cukup luas. Aku sekali makan di kedai belakang, ruangannya cukup luas, dengan langit-langit tinggi tanpa eternit. Tapi suasananya hampir sama dengan kedai depan, panasss dan penerangannya kurang... meski lebih lega dan nyaman. Lagi dan lagi-lagi menurutku, kedai belakang juga kurang nyaman bagiku. Tapi ini bukan berarti aku nggak mau makan di sana lhoo...
DAFTAR HARGA SIOMAY KANG CEPOT
Siomay Tengiri Murni | Rp. 10.000,-
Siomay Super | Rp. 5.000,-
Siomay Biasa | Rp. 3.000,-
Siomay Kecil | Rp. 2.000,-
Siomay Ayam | Rp. 2.000,-
Telur | Rp. 2.500,-
Kol | Rp. 2.000,-
Kentang | Rp. 2.000,-
Tahu Putih | Rp. 2.000,-
Tahu Bandung | Rp. 3.000,-
Parea | Rp. 2.000,-
Harga menu tertera jelas di sebuah banner besar yang digantung di bagian atas counter. KAWAN RANSEL bisa mengira-ngira sendiri berapa total harga dari item-item yang diambil.
SIOMAY KANG CEPOT beroperasi mulai jam 10 pagi sampai jam 10 malam. KAWAN RANSEL tidak perlu khawatir akan kehabisan, karena akan selalu re-stock selama jam operasional.
*
LOKASI
SIOMAY KANG CEPOT
Lokasi kedai siomay ini tidak terlalu jauh dari pusat KOTA JOGJA, kira-kira berjarak 20 menit perjalanan. KAWAN RANSEL bisa mengaksesnya dari Jl. Kaliurang, menuju ke arah utara. Lambatkan laju kendaraanmu saat memasuki kilometer ke delapan. Kedai SIOMAY KANG CEPOTada di sebelah barat jalan (kiri jalan, −kalau kamu dari arah selatan). Jangan khawatir, ada papan nama yang cukup besar sebagai penanda lokasi kedainya.
Jl. Kaliurang Km 8,5 No. 46, Sinduharjo, Ngaglik, Sleman, DIY.
[ Map ]
Siomay Biasa | Rp. 3.000,-
Siomay Kecil | Rp. 2.000,-
Siomay Ayam | Rp. 2.000,-
Telur | Rp. 2.500,-
Kol | Rp. 2.000,-
Kentang | Rp. 2.000,-
Tahu Putih | Rp. 2.000,-
Tahu Bandung | Rp. 3.000,-
Parea | Rp. 2.000,-
Harga menu tertera jelas di sebuah banner besar yang digantung di bagian atas counter. KAWAN RANSEL bisa mengira-ngira sendiri berapa total harga dari item-item yang diambil.
SIOMAY KANG CEPOT beroperasi mulai jam 10 pagi sampai jam 10 malam. KAWAN RANSEL tidak perlu khawatir akan kehabisan, karena akan selalu re-stock selama jam operasional.
*
LOKASI
SIOMAY KANG CEPOT
Lokasi kedai siomay ini tidak terlalu jauh dari pusat KOTA JOGJA, kira-kira berjarak 20 menit perjalanan. KAWAN RANSEL bisa mengaksesnya dari Jl. Kaliurang, menuju ke arah utara. Lambatkan laju kendaraanmu saat memasuki kilometer ke delapan. Kedai SIOMAY KANG CEPOTada di sebelah barat jalan (kiri jalan, −kalau kamu dari arah selatan). Jangan khawatir, ada papan nama yang cukup besar sebagai penanda lokasi kedainya.
Jl. Kaliurang Km 8,5 No. 46, Sinduharjo, Ngaglik, Sleman, DIY.
[ Map ]
*
TEMPAT PARKIR KENDARAAN
Tempat parkir motor ada di bagian depan, tidak terlalu luas, tapi bisa menampung belasan sampai dua puluhan motor. Ada tempat parkir mobil di bagian belakang, kira-kira muat 8 sampai 10 mobil. Biaya parkir Rp. 1 Ribu – Rp. 3 Ribu.
SIOMAY KANG CEPOT ternyata buka cabang di Lippo Mall Jogja. Kalau kedai yang satu ini aku baru aja tahu, dan belum pernah jajan di tempat baru ini. Tapi yang pasti lebih nyaman dari kedai yang di Jl. Kaliurang ini.
‒ Teks & Foto : NISYA RIFIANI / Juni 2019 ‒
:: Don’t copy any materials in this blog without permission ::
5 comments
wah mantap nih
ReplyDeletemenggoda ya bund, hhehe
Deletebeneeeerr, saus siomay itu lbh enak kalo diperesin jeruk limau. jd wangii ya mba :D. duuuh aku liat penampakan siomaynya udh yakin ini memang enaaaak :D. susah nyari siomay enak. soalnya rata2 banyakan tepung.
ReplyDeleteIni salah satu siomay enak di jogja, mb.. Jadi insyaallah terjamin kelezatannya, tinggal selera masing-masing pelanggan aja...
DeleteKe Jogja kalo belum nyobain siomay Kang Cepot, ya rugi dehhh.
ReplyDelete