Menelisik Museum-Museum di Bantul - Bagian 1

July 30, 2024

MENELISIK MUSEUM-MUSEUM DI BANTUL – BAGIAN 1

 

Siapa yang tidak kenal Jogja? Kota wisata dan budaya ini tidak pernah sepi dari kunjungan wisatawan. Banyak destinasi yang bisa ditemui di sini...

 

Bantul adalah salah satu kabupaten di Jogja. Di sini juga banyak pilihan tujuan wisata, salah satunya museum. Tidak seperti dulu, museum zaman now tampil lebih atraktif dan menarik. Di Bantul, ada banyak pilihan museum keren yang bisa kalian kunjungi. Mau tahu dimana saja tempatnya? Baca sampai habis daftarnya di bawah ini...

 


 

#1 MUSEUM COKELAT MONGGO

Museum ini berada di Jl. Tugu Gentong RT. 03 Sribitan, Kalurahan Bangunjiwo, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul. Cokelat Monggo diproduksi secara tradisional menggunakan cokelat premium dengan mentega kakao murni. Di tempat ini bukan hanya ada museum, tetapi ada pabrik cokelat, kedai cokelat, dan toko cokelat.

 

Bila mengunjungi museum ini, kalian bisa mengetahui tentang sejarah cokelat, edukasi perkebunan kakao, hingga perjalanan Cokelat Monggo. Kalian juga akan diajak berkeliling pabrik dan melihat proses pembuatan cokelat. Setelah itu, kalian bisa mencicipi kelezatan minuman cokelat dan gelato di Kedai Cokelat. Terakhir, jangan lupa berbelanja oleh-oleh aneka cokelat di Toko Cokelat.

 

Museum Cokelat Monggo buka pada Hari Senin-Kamis jam 09.00-17.00, dan Jumat-Minggu jam 09.00-19.00.

 

#2 MUSEUM HISTORY OF JAVA

Museum ini terletak di Jl. Parangtritis Km. 05 Tarudan, Kalurahan Bangunharjo, Kapanewon Sewon, Bantul. Museum History of Java akan mengajak kalian untuk merasakan sensasi berbeda saat berkunjung ke museum, lewat teknologi Augumented Reality atau AR. Tokoh sejarah, benda sejarah, hewan purba, akan muncul pada papan edukasi yang berada di museum ini.

 

Di museum ini juga terdapat video mapping dan arena swafoto bertema Kampung Selfie Mataraman.

Untuk merasakan sensasi AR, kalian harus mengunduh aplikasi yang tersedia di Playstore di Android. Museum History of Java buka pada Hari Senin-Minggu jam 09.00-18.00.

 

#3 MUSEUM JENDRAL BESAR HM. SOEHARTO

Museum ini berlokasi di Dusun Kemusuk Lor, Desa Argomulyo, Kapanewon Sedayu, Bantul. Museum ini didirikan untuk mengenang jasa dan pengabdian HM. Soeharto, Presiden RI ke-2. Museum ini diresmikan oleh H. Probosutedjo dan Hj. Hardiyanti, pada 8 Juni 2013.

 

Museum Jendral Besar HM. Soeharto menampilkan sejarah orde lama dan orde baru. Museum ini memiliki diorama modern yang didukung teknologi multimedia dan visualisasi. Saat masuk lorong pertama, kalian akan merasakan sensasi museum yang futuristik.

 

Museum ini buka pada Hari Senin-Minggu jam 08.00-17.00.

 

#4 MUSEUM BANTUL MASA BELANDA

Museum ini berdiri tegak di Ngringinan, Kalurahan Palbapang, Kapanewon Bantul, Bantul. Museum Bantul Masa Belanda akan membawa kalian kembali ke masa lampau. Ketika Bantul dan -khususnya Palbapang di Masa Belanda, dan pernah menjadi pusat perekonomian.

 

Koleksi Museum ini antara lain foto dokumentasi dan film tentang Pabrik Gula Gondanglipuro. Juga ada foto-foto Candi dan Gereja Ganjuran. Koleksi benda peninggalan Masa Belanda antara lain surat, pakaian, mata uang, dan lain sebagainya.

 

Museum Bantul Masa Belanda buka pada Hari Senin-Minggu jam 09.00-17.00.

 

#5 MUSEUM RUMAH GARUDA

Museum ini berada di Sumber Batikan, Kalurahan Trirenggo, Kapanewon Bantul, Bantul. Museum Rumah Garuda digagas dan didirikan oleh Nanang R. Hidayat, seorang dosen ISI Yogyakarta, tepatnya pada 17 Agustus 2011. Sesuai namanya, museum ini menampilkan sejarah Garuda, dan koleksi benda Garuda.

 

Di museum ini, kalian bisa mendalami sejarah terbentuknya lambang negara, Burung Garuda. Koleksi bentuk-bentuk garuda yang bisa kalian lihat ada sekitar 300 buah. Nanang mulai mengumpulkan bentuk-bentuk garuda sejak 2003. Koleksi garuda yang paling besar adalah cosplay burung garuda yang dapat menjadi latar berfoto.

 

#6 MUSEUM TAMAN TINO SIDIN

Museum ini terletak di Jl. Tino Sidin No. 297 Kadipiro, Kalurahan Ngestiharjo, Kapanewon Kasihan, Bantul. Sebelumnya, tempat ini bernama Taman Tino Sidin. Pada 4 Oktober 2014, berganti nama menjadi Museum Taman Tino Sidin. Museum ini memiliki ruang pamer, ruang pelatihan, sanggar menggambar, perpustakaan, dan dilengkapi dengan media audio visual.

 

Museum ini menyimpan memorabilia Tino Sidin, mulai dari peralatan lukis seperti cat dan kuas, dan benda pribadi seperti baret dan kacamata. Juga menampilkan arsip pribadi seperti karya lukis, sketsa, dan buku. Selain itu ada koleksi foto, kliping media masa, surat pribadi, testimoni para sahabat, dan penghargaan yang pernah diterima.

 

Museum Taman Tino Sidin buka pada Hari Senin-Sabtu jam 09.00-16.00.

 

#7 MUSEUM SEJARAH PURBAKALA PLERET

Museum ini berlokasi di Jl. Pleret, Kedaton, Kapanewon Pleret, Bantul, tepatnya di Kawasan Cagar Budaya Pleret. Museum Sejarah Purbakala Pleret mulai dibuka untuk umum sejak 10 Maret 2014. Museum ini menyimpan koleksi benda peninggalan Kerajaan Mataram, serta benda purbakala yang ditemukan di Bantul.

 

Di sekitar museum juga terdapat beberapa situs peninggalan sejarah, seperti Sumur Gumuling, Umpak Keraton Kerto, Masjid Agung Kauman Pleret, dan masih banyak lagi. Jika kalian mengunjungi museum ini, bisa sekalian jalan-jalan ke situs di sekitarnya. Museum Sejarah Purbakala Pleret buka pada Hari Sabtu-Kamis jam 08.00-16.00, dan Hari Jumat 08.30-14.30.

 

You Might Also Like

0 comments

Like us on Facebook

Flickr Images

Subscribe